Petunjuk Pengguna Pages untuk iPhone
- Selamat datang
- Yang baru
- Hak Cipta

Menduplikatkan halaman atau bagian di Pages di iPhone
Anda dapat dengan cepat menggunakan kembali konten dengan menduplikatkan halaman (di dokumen tata letak halaman) atau bagian (di dokumen pemrosesan kata).
Ketuk tombol nomor halaman di bagian bawah layar untuk menampilkan tampilan Gambar Mini Halaman.
Sentuh dan tahan gambar mini halaman atau bagian yang ingin Anda duplikatkan, lalu angkat jari Anda, lalu ketuk Duplikatkan (Anda mungkin perlu mengetuk
untuk melihatnya).
Di dokumen pemrosesan kata, warna latar belakang muncul di belakang semua halaman di bagian yang sama.
Halaman atau bagian duplikat ditambahkan setelah pilihan asli.
Ketuk Selesai, lalu gesek ke bawah untuk menutup tampilan Gambar Mini Halaman.
Kiat: Anda juga dapat menduplikatkan bagian konten mana pun (satu paragraf atau halaman alih-alih seluruh bagian, misalnya) dengan menyalin dan menempelkan konten ke lokasi baru.